SYARAT DAN KONDISI RESERVASI PAKET WISATA
- Untuk mendapatkan jaminan reservasi anda diwajibkan untuk melakukan reservasi sebelumnya.
- Konfirmasi harus dilakukan 3 minggu sebelumnya, dan pada masa musim ramai(high season) konfirmasi harus dilakukan 4 minggu sebelum kedatangan
- Anda akan dikenakan biaya pembatalan bila anda melakukan pembatalan pada reservasi yang telah di konfirmasi dilakukan kurang dari 10 hari, atau kurang dari separuh dari tanggal kedatangan.
- Biaya No Show (ketidakdatangan) akan dikenakan 100% dari harga paket kecuali mendapat persetujuan dari pihak kami.
- Mengenai syarat dan kondisi yang lain akan di informasikan pada saat reservasi.
- Mohon untuk membaca ketentuan pemesanan wisata di bawah ini dengan seksama untuk menghindara kesalahpahaman di kemudian hari. Mengisi Data anda dengan benar ( nama, destinasi, tipe, Jumlah peserta, Nomer telp, email, tanggal in / out ). Contoh:
Nama: Asykur Fadil
Destinasi: Jogja 3 hari 2 malam
Tipe : Private Trip / Open Trip *tulis salah satu
Tanggal : 23-25 Januari 2015
Jumlah peserta: 2 orang
Nomer Telp: 0812 345 678 90
Email: Fadil@gmail.com
- Harga Paket wisata sudah termasuk penjemputan dari dan ke Bandara
- Harga Paket sudah termasuk Paket Tour sesuai program yang diambil
- Kami hanya menyediakan jasa pelayanan dan tidak bertanggungjawab atas pembatalan pesawat, kematian, kecelakaan, kehilangan barang bawaan karena kelalaian dari peserta sendiri.
- Tidak ada pengembalian uang jika tour dibatalkan oleh pihak peserta. Tetapi bisa di gantikan orang lain, dengan catatan peserta tersebut yang mencarikan pengganti.
- Penyelesaian sisa pembayaran dari total harga paket akan diselesaikan pada waktu H-3 sebelum keberangkatan
SYARAT PEMBAYARAN
- Pembayaran didepan (Deposit) untuk setiap reservasi adalah 30 hari sebelum kedatangan.
- Pembayaran dengan kartu kredit belum bisa kami lakukan hingga pemberitahuan lebih lanjut, semua pembayaran lewat transfer bank, western union atau PayPal ( disesuaikan dengan rates dan pajak )
CARA PEMBAYARAN PAKET WISATA
- Jika paket wisata yang anda request sudah di confirmasikan oleh reservasi kami, silahkan untuk mengirimkan deposit sesuai kesepakatan ( 50 – 100 % ).
- Penjemputan akan di lakukan sesuai jam dan tanggal kedatangan baik itu di Bandara ataupun di pelabuhan untuk check in ke hotel atau langsung berwisata.
- Jika pembayaran deposit sudah di terima management, paket beserta invoice akan segera di kirimkan. Invoice merupakan bukti sah bahwa anda telah melakukan transaksi dengan perusahaan kami, dengan mencantumkan pembayaran baik berupa deposit atau full payment ke:
ASURANSI PERJALANAN WISATA :
- Kami sangat menyarankan anda supaya berlindung pada asuransi yang jelas pada saat anda melakukan pemesanan liburan anda, maka dengan ini kami mohon anda mengkonsultasikan dengan perusahaan jasa asuransi yang bisa diandalkan, Kami tidak memasukkan jasa perjalanan wisata, asuransi kecelakaan atau asuransi sejenisnya dalam perjalanan tour ini.
PIHAK PESONA INDO TOUR & TRAVEL TIDAK BERTANGGUNG JAWAB DAN TIDAK BISA DI TUNTUT ATAS :
- Kerusakan, kehilangan dan keterlambatan bagasi oleh maskapai penerbangan, hotel dan alat angkutan lainnya.
- Untuk keterlambatan bagasi dari pesawat yang dipergunakan, setiap peserta wajib mengambil bagasinya sendiri di airport manapun juga.
- Keterlambatan sebuah pesawat, di-‘cancel’nya sebuah pesawat dan seluruh kejadian yang terjadi di luar agenda paket wisata kami.
- Perubahan acara perjalanan akibat dari bencana alam, kerusuhan dan lain sebagainya yang bersifat ‘Force Majeur’.
- Meninggalnya seorang peserta akibat sakit yang diderita, kecelakaan, dll.
- Kami hanya menyediakan jasa pelayanan dan tidak bertanggungjawab atas pembatalan pesawat, kematian, kecelakaan, kehilangan barang bawaan atau barang pribadi ( Camera, tas, perhiasan, dll ) pada waktu di hotel atau pada waktu tour, snorkeling equipment ( Komodo tour ) yang merupakan kelalaian peserta tour.